Liputan6.com, Jakarta Setelah penantian selama satu dekade, para Inspirit akhirnya bisa bersiap untuk momen bersejarah. Tiket konser INFINITE 15th Anniversary Concert: Limited Edition in Jakarta sudah bisa dibeli mulai Selasa (7/1/2025). Acara yang sangat dinanti ini akan digelar di Tennis Indoor Senayan pada tanggal 18 Januari 2025, menjadi penampilan perdana INFINITE di Jakarta setelah 10 tahun absen.
Penjualan tiket resmi dimulai pada 2 Desember 2024 pukul 10.00 WIB melalui situs web www.infiniteinjakarta.com. Berikut kategori tiket yang tersedia:
VIP (Standing): IDR 3.200.000
CAT 1 (Standing): IDR 2.550.000
CAT 2 (Seating): IDR 2.500.000
CAT 3 (Seating): IDR 2.200.000
CAT 4 (Seating): IDR 1.800.000
CAT 5 (Seating): IDR 950.000 (Harga tiket belum termasuk pajak pemerintah dan biaya layanan lainnya.)
Pemegang tiket VIP akan mendapatkan akses ke sesi Sound Check. Untuk ka...