INFO NASIONAL - Direktur Sinkronisasi Urusan Pemerintahan Daerah III (tiga) Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri, TB Chaerul Dwi Sapta, mengatakan, dari Aceh sampai Papua, Indonesia memiliki 38 provinsi, 514 Kabupaten/Kota, 7.227 Kecamatan, 8.499 Kelurahan, dan 75.265 Desa. “Jadi paling banyak itu di desa, 86 persen pelayanan masyarakat ada di desa. Ini yang terus kami dorong kualitas pelayanan masyarakat di desa,” kata Chaerul dalam Diskusi Publik bertajuk ‘Peningkatan Layanan dan Daya Saing dalam Mendorong Kesejahteraan di Daerah’, di Jakarta, Jumat, 29 November 2024.
Karena itu, Chaerul menjelaskan, Kementerian Dalam Negeri mengontrol perencanaan anggaran melalui level paling bawah yakni di level desa. Sebab, entitas keuangan ini ada 3, yakni Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes), Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). “Jadi...