Liputan6.com, Jakarta - Manchester United siap mengguncang bursa transfer dengan rencana mengejutkan terkait masa depan bintang muda mereka, Alejandro Garnacho. Klub legendaris Inggris itu dikabarkan siap melepas pemain berbakat Argentina tersebut dengan harga yang terbilang murah, hanya 40 juta euro pada bursa transfer musim panas mendatang.
Keputusan kontroversial ini muncul di tengah performa mengesankan Garnacho. Pemain berusia 20 tahun tersebut baru saja membantu Setan Merah membukukan comeback fantastis melawan Olympique Lyon. Total kontribusinya mencapai 18 poin (10 gol, sembilan assist) dalam 50 penampilan sepanjang musim 2024/2025.
Spekulasi tentang ketidakcocokan Alejandro Garnacho dengan filosofi permainan Ruben Amorim semakin menguat. Pelatih baru Manchester United tersebut dikabarkan...