Liputan6.com, Jakarta- Juara bertahan Los Angeles Lakers harus menerima kenyataan pahit gagal lolos ke perempat final NBA Cup 2025. Lakers gagal usai kalah 93-101 dari Oklahoma City Thunder pada laga yang berlangsung di Crypto.com Arena, Sabtu (30/11/2024) siang WIB.
Laga kali ini menjadi persaingan hidup-mati Lakers dan Thunder. Bila kalah Thunder juga terancam tersisih di NBA Cup 2025.
Akibat kalah dari Thunder, Lakers memiliki rekor menang-kalah di NBA Cup 2025 2-2. Sedangkan pesaing mereka di Grup B wilayah Barat yakni Thunder, Phoenix Suns dan San Antonio Spurs memiliki catatan 2-1. Lakers pun tidak akan lolos ke perempat final.
Guard Shai Gilgeous-Alexander menjadi bintang pahlawan yang menyelamatkan Thunder. Shai membuat 36 poin termasuk 15 dian...