Liputan6.com, Jakarta Bila ingin anak tidak kecanduan gula atau makanan/minuman manis maka orangtua harus memberikan contoh seperti disampaikan dokter spesialis anak Siska Mayasari Lubis.
Selain itu, Siska juga menyarankan agar orangtua membatasi cemilan manis di rumah. Ia menyarankan untuk membatasi asupan gula, maksimal di bawah 10 persen dari total asupan energi.
Kemudian Siska juga mendorong makan bersama guna mengontrol asupan nutrisi, serta menekankan pola hidup sehat. Selain itu, Siska juga mengingatkan untuk mengajak anak agar aktif melakukan aktivitas fisik.
"Berdasarkan rekomendasi dari CDC, untuk usia 3-5 tahun, anak diharapkan harus aktif secara fisik sepanjang hari, yang penting untuk pertumbuhan dan perkembangan," kata Siska.
Orangtua dapat mendorong anaknya aktif saat bermain...