Liputan6.com, Jakarta Penelitian dari Monash University mengungkapkan bahwa ada pergeseran kesenjangan gender di dunia pendidikan. Kini, anak laki-laki cenderung tertinggal dari anak perempuan dari sisi pencapaian prestasi pendidikan.
“Kesenjangan gender dalam pendidikan kini terbalik. Anak laki-laki saat ini tertinggal dari anak perempuan dalam mencapai prestasi pendidikan di banyak negara berpenghasilan tinggi. Tren ini juga semakin terlihat di banyak negara berpenghasilan rendah dan menengah, termasuk di Indonesia dan Fiji,” ata pemimpin penelitian, Dr. Michelle Escobar, dari Department of Economics di Melbourne University mengutip keterangan pers, Selasa (15/4/2025).
Data tersebut diperoleh melalui dua survei yang berlangsung antara tahun 2018 hingga 2021 terhadap lebih dari 1.400 anak beru...