TEMPO.CO, Jakarta - Perdana Menteri Republik Fiji Sitiveni Rabuka mengatakan Pemerintah Indonesia memberikan dana hibah sebesar 6 juta dolar AS atau sekitar Rp100 miliar kepada pemerintaha Fiji. Rabuka mengucapkan terima kasih atas pemberian dana hibah itu. Dia berkomitmen untuk terus menjalankan kerja sama dengan Indonesia.
"Tidak perlu terbebani pikiran akan adanya utang. Karena itu, kami berterima kasih kepada pemerintah anda. Kami pastikan bahwa upaya-upaya meneruskan komitmen dan menjalankan komitmen yang telah dibuat oleh para pendahulu anda," kata Rabuka usai melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Kamis, 24 April 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, Read Entire Article