Liputan6.com, Jakarta - Inter Milan dan Bayern Munchen berduel pada leg kedua perempat final Liga Champions 2024/2025. Anda bisa menyaksikan pertandingan di Stadio Giuseppe Meazza, Kamis (17/4/2025) pukul 02.00 WIB, langsung melalui SCTV dan Vidio.
I Nerazzurri merupakan satu-satunya tamu yang sukses meraih kemenangan pada leg pertama 8 besar Liga Champions pekan lalu. Kini tampil di depan pendukung sendiri, anak asuh Simone Inzaghi pun diunggulkan bisa mempertahankan keunggulan 2-1 yang tengah dikantongi. Apalagi mereka baru sekali tumbang di kandang pada musim ini.
“Penampilan dan pendekatan kami harus sama di leg kedua. Kami mengambil penguasaan bola di babak pertama dan melihat betapa mereka menderita. Maka kami membutuhkan kualitas serta tekad...