Liputan6.com, Jakarta Kylian Mbappe akhirnya angkat bicara soal kesuksesan PSG menjuarai Liga Champions musim 2024/2025, kurang dari setahun setelah dirinya meninggalkan klub tersebut dan bergabung dengan raksasa Spanyol, Real Madrid.
Meski selama tujuh musim berseragam PSG ia gagal meraih trofi paling bergengsi di Eropa itu, sang kapten timnas Prancis mengaku tak menyimpan rasa kecewa.
“Saya tidak pergi terlalu cepat. Cerita saya dengan PSG memang sudah selesai,” ujar Mbappe dalam konferensi pers jelang laga perebutan tempat ketiga UEFA Nations League antara Prancis vs Jerman, Sabtu (7/6).
“Saya tidak merasa pahit. Saya sudah memberikan segalanya. Pada akhirnya, ini memang sudah takdir mereka meraihnya tanpa saya.”