Liputan6.com, Jakarta - Kabar menggembirakan datang untuk Manchester City dalam misi mendapatkan kiper andalan FC Porto, Diogo Costa, pada bursa transfer musim panas mendatang.
Setelah belanja besar-besaran senilai 180 juta poundsterling untuk empat rekrutan pada Januari lalu, The Citizens tidak menunjukkan tanda-tanda akan mengurangi ambisi transfer. Direktur olahraga baru, Hugo Viana, kini dipercaya untuk berkolaborasi dengan pelatih Pep Guardiola dalam membangun skuad tangguh yang siap bersaing di semua kompetisi musim depan.
Beberapa area diidentifikasi membutuhkan penguatan, dengan lini tengah dan pertahanan menjadi fokus utama. Posisi bek sayap khususnya mendapat perhatian serius dalam daftar prioritas.
Namun, situasi di bawah mistar gawang tak luput dari perhatian. Manchester City diprediksi aka...