Liputan6.com, Jakarta Gaung Merah sebagai One Stop Entertainment of Everlasting Experience lewat Gaung Merah SeGALAnya sukses mengguncang jutaan penonton. Hadir dengan kombinasi epik musik, film, dan kuliner everlasting, acara ini digelar gratis di berbagai kota di Indonesia. Dimulai pada 2023, Gaung Merah SeGALAnya terus menyebarkan semangat menyala ke seluruh penjuru negeri
Pada event ke-27 yang berlangsung di Surabaya pada 16 November lalu, Gaung Merah SeGALAnya berhasil mencapai milestone baru dengan menyalakan semangat lebih dari 1 juta penonton sejak dimulai pada 2023. Selain nonton konser gratis, penonton juga dapat bermain, foto, dan melakukan aktivitas menarik di booth-booth yang disediakan.
Keseruan yang dihadirkan Gaung Merah SeGALAnya tidak hanya menjadi hiburan, tetapi juga merayakan karya-karya berkualitas yang abadi. Kehadiran Iwan Fals sebagai ikon legendaris memperkuat identitas acara ini sebagai simbol perpadua...